Salah Satu Plugin Penting : WP Comment Auto Responder

Hay Sobat Blogger Saya ingin membahas salah satu plugin wordpress yang menurut saya sangat penting untuk para blogger, plugin yang saya maksud adalah plugin WP Comment Auto Responder. Kenapa saya mengatakan plugin ini adalah salah satu plugin penting untuk wordpress?, karena plugin ini berfungsi sebagai pemberi notifikasi otomatis melalui email si pembaca blog kita yang berkomentar pada salah satu artikel kita dan komentar nya sudah di jawab di blog kita. Plugin ini tidak hanya memberikan notifikasi ketika komentar sudah terjawab, namun ketika si pembaca blog kita meninggalkan komentar dan email yang benar, maka plugin ini akan secara otomatis memberikan notifikasi berupa ucapan terima kasih karena sudah berkomentar di blog kita.
Plugin ini dibuat oleh salah satu blogger Indonesia, namanya adalah mas ahlul, dalam setiap notifikasi kata-kata nya pun dapat kita modifikasi sesuai dengan keinginan kita. Biasanya ada blogger yang memberikan komentar di blog kita semata-mata untuk mendapatkan komentar dari kita, atau istilahnya adalah blogwalking, dan biasanya juga komentar yang diberikan dianggap tidak penting di jawab atau tidak, yang penting ada kunjungan baliknya, atau istilahnya “Dijawab sukur, gak di jawab ya gak apa-apa, yang penting dia juga mau kasih komentar balasan di blog saya“.
Yah, memang sih itu adalah hak dari blogger itu sendiri mau memberikan anggapan apa, tapi kalau saya sendiri lebih suka komentar yang sudah saya jawab tadi perlu diketahui juga oleh si pemberi komentar, karena saya anggap hal ini adalah salah satu cara kita menghormati pembaca yang sudah berkomentar di blog kita, bahkan si pembaca tadi akan lebih mudah mengingat blog kita, karena setiap notifikasi yang dikirim nanti akan juga memberikan link blog kita, jadi misalnya saya sudah menjawab salah satu komentar di blog saya, nanti email si komentator tadi akan dikirim pesan kurang lebih seperti “Komentar anda sudah dijawab oleh admin HasiAulia.Net, berikut ini adalah komentar balasannya….“. Jadi si pemberi komentar yang misalnya sudah lupa telah bertanya di kolom komentar blog kita akan ingat lagi ketika komentarnya sudah di jawab karena notifikasi yang masuk ke emailnya.
Nah, kalau menurut anda plugin ini penting, anda bisa download plugin ini di halaman admin wordpress anda, anda bisa mencari plugin ini dengan kata kunci WP Comment Auto Responder
Selamat mencoba. 
Semoga Bermanfaat Salam Sobat Blogger  
Terimakasih  

Arikel Lain :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages