Dewasa ini, blog menjadi pilihan banyak orang-orang untuk saling berbagi informasi tidak terkecuali seperti blog fastncheap ini. Bagi anda para blogger, semua tulisan-tulisan anda tadi yang ada didalam blog juga bisa kita masukkan kedalam Facebook. Sehingga memudahkan ajang promosi untuk mengenalkan blog anda kepada teman-teman di Facebook. Ijinkanlah saya Andrea Adelheid dari team blog Fastncheap mengungkapkan tehnik ini ke dalam sebuah artikel.
Tidaklah sempurna apabila Facebook belum memenuhi criteria judul diatas, Facebook telah menyediakan sebuah fitur yang memudahkan anda untuk mengimpor posting-an blog eksternal yang dimiliki kedalam account Facebook anda. Postingan itu akan muncul bersama note-note yang anda miliki sebelumnya. Melalui fitur impor blog ini, Facebook akan secara otomatis melakukan update setiap kali anda menulis di blog eksternal tadi. Namun sebelum itu, pastikan bahwa jumblah postingan yang akan anda impor berada dalam jumlah yang wajar, karena Facebook dapat saja melakukan blok atau men-disable account anda jika mereka rasa anda sudah melebihi batas.
Cukup menyeramkan memang.
Seperti biasa, mari kita ikuti langkah-langkah yang sudah kami susun sebelumnya untuk mengimpor postingan dari blog kedalam account Facebook anda:
- Login ke dalam account Facebook anda. Masuk ke Profile.Kemudian pilih menu Notes yang terletak di bagian bawah Photo Profile jika ingin menuliskan Notes secara manual.
- Pada bagian Search (paling atas), ketikan kata NOTES lalu enter.Klik menu Edit Import Settings untuk masuk ke halaman Import A Blog.
- Pada Kolom web URL, masukkan alamat blog atau RSS feed, yang akan anda tampilkan postingannya pada account Facebook anda. Kemudian beri centang pada bagian pernyataan yang berhubungan dengan isi blog yang akan anda imporkan. Klik tombol Start Importing untuk mulai mengimpor beberapa postingan yang ada di blog anda tadi.
- Beberapa saat kemudian, Facebook akan menampilkan beberapa postingan yang terdapat di blog anda tadi. Klik tombol CONFIRM.
- Dan sekarang, pada bagian notes telah ditambahkan beberapa Note baru yang diambil dari postingan yang ada di blog anda sebelumnya. Beserta informasi-informasi tanggal dimana anda menulis postingan tersebut.
- Facebook juga tidak lupa memberikan notifikasi update terhadap note-note baru yang dimasukkan tadi pada halaman wall anda, sehingga setiap kali anda melakukan Update blog anda, teman-teman anda juga akan segera mengetahuinya.
Selamat Mencoba ,,,,,,,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar